Senin, 02 September 2013

Lebih Semangat Untuk Merubah Keadaan Menjadi Lebih Baik

2 September

Hari ini aku akan lebih sadar, bahwa yang harus kulawan dan kukalahkan bukanlah orang, tapi keadaan.

Kalau aku melawan orang, mereka akan menggunakan seluruh kemampuan dan persahabatan mereka untuk mengalahkanku. 

Dan karena mungkin mereka lebih terpelajar, bermodal, dan terhubungkan dengan kekuatan-kekuatan yang lebih besar dariku – aku bisa kalah, atau hidup letih dalam pertengkaran yang tanpa ujung.

Tapi jika aku melawan keadaan, besar kemungkinan aku akan menang.

Karena,

Keadaan adalah kesementaraan yang justru bertujuan untuk mengingatkanku agar aku memperbaiki dan menguatkan diri.

Dan jika aku lebih kuat, keadaan yang sulit tidak terasa sulit lagi bagiku, karena aku telah naik kelas.

Hari ini aku akan naik kelas.

Hari ini aku akan berfokus melawan keadaan yang tak kusukai, untuk menjadi lebih kuat darinya, dan untuk berbahagia dalam keadaan yang dulu membuatku galau dan gelisah.

Hari ini aku akan menghapus rasa permusuhanku dengan siapa pun, karena aku sudah punya musuh yang baik, yaitu keadaan tidak baik yang justru menjadi sebab bagi kebaikanku, jika aku bersikap baik.

Semoga Tuhan mentenagai kesungguhanku untuk bekerja keras di dalam pengertian yang indah ini.

Aamiin.........


Tidak ada komentar:

Posting Komentar